SMK ADHIKAWACANA SURABAYA
Tahun 2015-2016
SMK ADHIKAWACANA SURABAYA adalah SMK berstatus swasta yang ada di daerah kawasan surabaya timur, tepatnya di jalan Keputih III C Perumahan No ( komplek SMK negeri 10) Sukolilo-Surabaya. SMK ADHIKAWACANA didirikan pada 6 juni 2010. Program keahlian dari SMK ADHIKAWACANA SURABAYA ialah Akuntansi, Administrasi Perkantoran, dan Pemasaran. SMK ADHIKAWACANA adalah sekolah yang terakreditasi "A", di semua program keahliannya. SMK ADHIKAWACANA SURABAYA merupakan lembaga pendidikan yang mendidik siswa berwawasan luas dan mampu berkompetisi di dunia kerja dan dunia usaha, serta menyiapkan kualitas tamatan yang berkepribadian, terampil dan mandiri dengan memiliki kecakapan hidup (life skill). Kegiatan ekstrakurikuler yang ada di SMK ADHIKAWACANA SURABAYA yaitu ada Basket, Paskibra, Futsal Voli (olahraga), Kerohanian, Kewirausahaan, serta bimbingan belajar.
Fasilitas-fasilitas yang terdapat di SMK ADHIKAWACANA antara lain :
1. Gedung bertingkat milik sendiri.
2. Laboratorium program keahlian dan komputer
3.Perpustakaan.
4. Lapangan Olahraga.
SMK ADHIKAWACANA SURABAYA telah bekerjasama dengan beberapa perusahaan-perusahaan terkenal untuk praktek kerja industri (OJT). Praktik kerja industri atau perusahaan di tempatkan oleh sekolah diantaranya :
1. PT. Matahari
2. PT. Carrefour
3. PT. Speedy
4. PT. Rajawali Nusantara Indonesia (RNI)
5. PT. Askes ( atau yang sekarang berganti nama BPJS kesehatan )
6. Pemkot Surabaya.
7. Bank BTN
8. Dinas Kesehatan.
9. Disperindag.
10. Dispenda
11. Universitas Airlangga
12. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS).
SMK ADHIKAWACANA SURABAYA juga setiap harinya di pagi hari mengadakan pengibaran sang pusaka merah putih pada pukul 06.30 yang dilaksanakan oleh para siswa-siswi SMK ADHIKAWACANA SURABAYA. Selain itu SMK ADHIKAWACANA SURABAYA juga ada kegiatan lingkungan hidup yang terus berjalan sehingga membuat SMK ADHIKAWACANA SURABAYA semakin sejuk dengan banyaknya tanaman-tanaman yang ada di depan kelas maupun di lapangan. Selain itu SMK ADHIKAWACANA SURABAYA juga terdapat ekstrakurikuler kepramukaan yang bertujuan untuk melatih ara siswa dan siswi untuk membiasakan diri bartanggung jawab, memelihara kerukunan, saling tolong menolong sesamanya, berdasarkan norma-norma asusila sesuai dengan dasar pancasila. SMKADHIKAWACANA SURABAYA juga melatih para siswa-siswi untuk bagaimana cara berwirausaha yang baik untuk kedepannya agar dapat menjadi pengusaha yang sukses.
SMK ADHIKAWACANA SURABAYA yang terletak di jalan Keputih III C Perumahan No 1 dapat ditempuh dengan transportasi Angkotan Kota dengan mudah, misalnya Lyn O, Lyn S, Lyn WK.
SMK ADHIKAWACANA SURABAYA
Berkualitas, Hemat Biaya, & Cepat Bekerja
Tidak ada komentar:
Posting Komentar